Ayah dan Ibuku

Ayah dan Ibuku
Orang Tua adalah sosok yang paling berjasa bagi kita semua karena merekalah kita dapat menikmati kehidupan di dunia. dan orangtua kita adalah orang yang paling bekerja keras untuk kita segala waktunya di korbankan demi merawat kita sampai kita tumbuh dewasa seperti saat ini. jika kita menghitung jasa orang tua kita, tidak akan mampu kita membalas semua jasa jasa yang telah di berikanya.

Puisi ini saya persembahkan untuk kedua orang tua saya yang telah berjasa dalam merawat dan membesarkan saya hingga saya tumbuh dewasa seperti saat ini, Thanks You My Father and My Mother .... I Love You So Much

  
    Ayah Dan Ibuku
  Oleh Agus Santoso

Wahai ayah dan ibu ku
Usiamu kini tidaklah muda lagi
Tenagamu yang dahulu kuat
Perlahan terkikis oleh jalanya waktu

Hari-harimu berjuang untuk hidupku
Waktu-waktumu kau lakukan untuk menjagaku
Hingga aku mampu tumbuh dewasa karenamu

Engkau tak pernah merasa lelah
Bosan pun tak mau menghampirimu
Hanya demi menjaga dan mengasuhku
Hingga aku menjadi seperti yang kau mau

Perjuanganmu membuatku bangga
Kau korbankan jiwa ragamu untukku
Walau nyawa sebagai taruhannya
Itu semua hanya demi anak mu tercinta

Wahai ibu dan bapak ku
Tak akan mampu ku membalas jasamu
Hanya doa-doa yang mampu ku ucap untukmu
Balas budiku tak kan pernah ku lupakan untukmu


Sekian puisi ini, jika anda ingin berbagi puisi silahkan kunjungi halaman facebook Media Agus dan posting di sana setelah itu karya anda akan terposting di web ini

0 Response to "Ayah dan Ibuku"

Post a Comment

Berkomentar mungkin akan lebih baik dari pada hanya membaca