Puisi - Merelakanmu

Merelakanmu adalah puisi saya selanjutnya, puisi ini menggambarkan bagaimana sakit hati saya saat orang yang saya sayang meninggalkan saya demi memilih sahabat saya sendiri. memang sangat tragis kisah ini. namun mau gimana lagi namanya juga hidup, pasti ada suka dan duka
Puisi - Merelakanmu
Puisi - Merelakanmu

Merelakanmu
Oleh Agus Santoso

Ku harus merelakan kau pergi
Walau harus sakit hati ini
Ku tak bisa mempertahankan
Kini tetap harus ku lepaskan


Bukan ku sedih karena kehilanganmu
Bukan pula karena tak dapat memilikimu
Tapi, kau pergi untuk sahabatku
Itulah sebab dari sakit hatiku


Dalam sedihku aku tersenyum
Dalam sakit hatiku aku tertawa
Itu semua mungkin bisa ku sembunyikan
Tapi hati kecil ini tak bisa tuk merelakan


Kini, saatnya ku harus merelakanmu
Mungkin, tak ada harapan lagi untuk memilikimu
Cukup aku yang rasakan sakit hatiku
Kan ku lupakan semua kenangan tentangmu

loh kok udah selesai puisinya?, emang mau minta sepanjang apa sih . jika anda berminat membantu saa untuk mengupdate isi blog ini. saya siap menerima tawaran anda :)

0 Response to "Puisi - Merelakanmu"

Post a Comment

Berkomentar mungkin akan lebih baik dari pada hanya membaca